Introspeksi

By Sekar Setyaningrum - Maret 13, 2015

Terkadang kita menyalahkan orang lain atas apa yang berlaku pada diri kita. Padahal jika kita bisa lebih membuka mata hati, banyak hal yang sebenarnya bisa kita kembalikan pada diri kita sendiri.

Semua yang terjadi adalah hubungan sebab-akibat. Takan ada asap jika tak ada api.

Kebanyakan dari kita lebih sering menyalahkan orang lain dari pada melakukan sebuah introspeksi.

Kenapa orang lain berbuat demikian kepada kita?

Kenapa dia bersikap seperti itu pada kita?

Atau kenapa mereka tak pernah lelah menyakiti perasaan kita?

Hey!! Bagaimana jika kita balik pertanyaan itu?

Apakah yang pernah kita lakukan terhadap orang lain?

Apakah kita pernah bersikap tidak baik kepada orang lain?

Apakah kita pernah menyakiti orang lain??

Sadar atau tidak mungkin kita pernah melakukan hal yang sama terhadap mereka. Mungkin juga tidak pernah sama sekali, atau bahkan sering?

Hari ini aku belajar. Belajar tentang mendahulukan pertanyaan itu kepada diri sendiri. Menjadikan semua yang terjadi sebagai pembelajaran yang berarti. Beranggapan positif bahwa mungkin yang mereka katakan itu ada benarnya.

Mereka mungkin bukan aku. Akupun juga bukan mereka. Jadi aku akan belajar memposisikan diriku sebagai aku juga sebagai mereka.
Mengambil hal-hal positif dari sesuatu yang terjadi.

Selalu berfikiran bahwa apapun yang terjadi adalah untuk mendewasakan diri. Mengubah pola pikir.

Kadang saat seseorang bercerita kepadaku tentang sesuatu yang terjadi padanya aku justru berfikir "Apakah demikian?" Sedangkan yang aku lihat jelas berbeda. Aku hanya melihatnya. Benar. Dan mereka juga hanya melihatnya. Tapi tak ada salahnya jika kita kembalikan itu pada diri kita. Bagaimana kita bersikap, membuat orang lain percaya dengan apa yang kita katakan. Bahwa ini sejatinya kita. The real I'm.

Jadi cukup. Tak usah menyalahkan orang lain. Berhenti melakukan hal yang membuat kita terlihat tidak elegan.

Introspeksi diri. Muhasabah. Kemudian berbenah.


Regards


Sekar

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar